Universitas Diponegoro, 30 November 2020. Pada acara Temu Ilmiah Nasional Himpunan Mahasiswa Perpustakaan dan Informasi Indonesia (Telminas HMPII) yang ke-empat, tim delegasi Undip berhasil meraih juara 1 lomba karya tulis ilmiah atas judul “Layanan Bimbingan Pemakai dan Instruksi Literasi Informasi Bagi Digital Native di Era Revolusi Industri 4.0 Berbasis Mixed Reality Dengan Prinsip E-Pedagogy: Sebuah Literature Review” mengalahkan Universitas Brawijaya yang memperoleh juara 2 dan Universitas Indonesia yang mendapatkan juara 3. Acara ini dilaksanakan sejak 10 Oktober 2020 hingga 30 November 2020 yang bertuan rumah di Universitas Bengkulu dengan mengangkat tema “Mahakarya Pemuda dalam Membangun Literasi dalam Negeri”. Pada Telminas tahun ini terdapat empat jenis perlombaan yaitu lomba karya tulis ilmiah, lomba essay, lomba poster inspiratif, dan lomba video kreatif. Adapun delegasi dari Program Studi Ilmu Perpustakaan Universitas Diponegoro untuk lomba karya tulis ilmiah pada acara ini adalah Apriana Anggraeni Ayuningtyas, Catur Ari Ani, dan Susiana Rahayu, dengan pembimbing tim Bapak Yanuar Yoga Prasetyawan, M.Hum. Meskipun di tengah pandemi COVID-19 tidak menyurutkan semangat mahasiswa untuk terus mengembangkan iklim riset di Ilpus Undip. Semoga dengan kemenangan ini dapat memotivasi mahasiswa Ilpus Undip untuk dapat berkontribusi membawa nama baik Program Studi Ilmu Perpustakaan Universitas Diponegoro.