Semarang (11/23) Pada hari kamis, 23 November 2023, Program Studi Ilmu Perpustakaan Universitas Diponegoro menyelenggarakan acara Guest Lecture dengan Topik “Leveraging AI to Support Teaching, Learning, and Research in Higher Education”. Acara ini mengundang pembicara dari Dekan atau Professor Universitas New Mexico yakni Dr. Leo. S. Lo.
Dalam acara tersebut Dr. Leo banyak berbicara tentang perkembangan teknologi Artificial Intelligence (AI) yang kian hari semakin canggih dan banyak digunakan oleh masyarakat terlebih nya orang orang yang ada di perguruan tinggi. Namun, di tengah kekuatan dari AI tersebut ada beberapa isu terkait dengan perkembangan nya. Beberapa diantaranya berkaitan dengan pelanggaran hak cipta, dan masalah pada dunia pendidikan berkaitan dengan kecurangan dll.
Prof. Leo juga menjelaskan beberapa poin terkait dengan pentingnya literasi AI bagi para pendidik, termasuk pustakawan, serta perlunya mengembangkan pedoman untuk penggunaan AI yang etis. Dalam penjelasannya, Prof. Leo memberikan contoh pedoman penggunaan AI di institusi pendidikan tinggi yakni Harvard Guidelines yang digunakan di US dan Russel Group Principle yang banyak digunakan oleh universitas elit Inggris.
Selain itu, Prof. Leo menjelaskan beberapa tantangan integritas akademik di era AI serta solusi untuk menghadapi tantangan tersebut. Di akhir penjelasan, Prof. Leo memberikan studi kasus yang ada di University of New Mexico yang sangat sangat menarik dan bisa menjadi contoh bagi universitas yang ada di Indonesia.